Beberapa Aplikasi Browser Terbaik Untuk Android

Beberapa Aplikasi Browser Terbaik Untuk Android

Beberapa Aplikasi Browser Terbaik Untuk Android ~ Browser merupakan sebuah sarana bagi pengguna smartphone, PC dsb untuk mengakses internet baik untuk mencari informasi, belajar maupun mencari content dsb, tetapi dari banyaknya pengguna smartphone android seperti sekarang ini dengan segudang fitur yang dimiliki android termasuk dapat dengan mudah mengakses internet, yang umumnya orang-orang sekarang memang lebih menyukai mengakses internet dengan perangkat smartphone daripada menggunakan perangkat PC seperti dulu, adapun banyak aplikasi browser dengan fitur beraneka ragam yang bisa diunduh secara gratis maupun berbayar di google play, tentu dari masing-masing aplikasi browser android yang tersedia di Play Store mempunyai kelebihan dan kekurangan yang berbeda-beda dalam memberi kemudahan pengguna dengan fitur andalanya untuk berinternet, seperti halnya sebagian ada aplikasi browser memnpunyai kelebihan dengan kecepatan loading maksimal dalam mengakses internet, dan sebagian lagi ada yang memiliki kelebihan untuk manampilkan antar muka yang bagus, selain itu masih ada kelebihan dan kekurangan dari aplikasi browser lainya dalam memberikan kemudahan dan kenyamanan bagi penggunanya dalam berinternet.

Baca Juga :

Lebih lagi yang biasanya di smartphone android akan terdapat fitur Wi-Fi nya, sehingga orang-orang dapat mengakses internet di jalanan, di toko, di kafe dsb yang terdapat koneksi Wi-Fi nya, Di android kebanyakan pengguna pastinya menggunakan sebuah aplikasi web browser untuk mengakses internet, adapun aplikasi web browser yang paling banyak dipakai oleh pengguna dan juga dianggap sebagai aplikasi web browser terbaik di android, pengguna pastinya lebih menyukai aplikasi browser yang Ringan, cepat, dan tentunya memberi kenyamanan serta kemudahan bagi penggunanya dalam berselancar internet. Terdapat beberapa aplikasi browser yang banyak diandalkan pengguna dan juga terbaik yang akan saya ulas nanti, langsung saja berikut adalah Aplikasi Browser Terbaik Untuk Android :

Aplikasi Browser Terbaik Di Android 

Pantas saja kalau aplikasi UC Browser merupakan aplikasi browser terbaik di android untuk saat ini, aplikasi UC Browser merupakan aplikasi browser dengan banyak fitur dan juga keunggulanya yang membuat banyak orang lebih memilih menggunakan UC Browser ketimbang aplikasi browser lainya, fitur yang paling saya sukai dari aplikasi ini ialah suport add-ons, jadi kita dapat download dan instal add-ons di dalam aplikasi UC Browser termasuk juga kita dapat menginstal add-ons adblock plus yang berguna untuk block iklan yang menggangu anda dalam berselancar di internet, dan keunggulan yang paling mencolok dari aplikasi UC Browser adalah kecepatan loading dan mendownload file yang stabil dan diatas rata-rata dari aplikasi browser lainya, saya sendiri juga lebih suka download game, aplikasi, film dan file lainya dengan aplikasi ini.

2. CM Browser

Aplikasi browser dari Cheetah Mobile ini bisa jadi rekomendasi aplikasi browser yang harus di instal di smartphone kamu selain UC Browser, karena kinerja dari CM Browser ini yang hampir setara dengan UC Browser, fitur-fitur yang terdapat di CM Browser antara lain yakni Perlindungan Penipuan jadi kamu akan diperingatkan ketika kamu sedang mengunungi situs-situs yang menipu dan jahat selain itu kamu akan diberi perlindungan dari malware saat sedang ingin mendownload file dari internet, kelebihan yang dimiliki dari browser CM Browser yakni kecepatan dalam membuka halaman dan mendownload file di internet yang sangat cepat, ukuranya aplikasinya pun juga sangat kecil sehingga tidak  terlalu banyak menguras RAM pada smartphone kamu dan tentunya sangat ringan dalam bergonta-ganti tab maupun halaman, tetapi aplikasi ini tidak terdapat adblock di dalamnya, jadi kamu akan tetap menjumpai beberapa iklan dalam berselancar di internet, dari kekurangan tersebut saya rasa tidak masalah karena iklan yang muncul di aplikasi ini hanya iklan yang berupa banner saja dan tidak berupa iklan popup yang mengganggu dan kamu bisa  di Aktifkan dan Nonaktifkan anti popup nya di pengaturan, jadi aplikasi ini recomended bagi kamu yang ingin mencari aplikasi browser yang ringan enteng dan juga cepat dalam berinternet.

3. Chrome

Aplikasi browser dari Google yang satu ini juga tidak kalah bagusnya, biasanya aplikasi ini akan langsung sudah terinstal pada smartphone yang baru dibeli, karena browser Chrome merupakan aplikasi bawaan di android dengan Gmail, Maps, Hangouts dsb, fitur menarik yang terdapat di dalam aplikasi browser Chrome ialah terdapat fitur untuk menghemat data jadi akan sangat membantu bagi kamu yang ingin menghemat pemakaian kuota untuk internet, fitur lain yang terdapat di aplikasi Chrome yakni Voice Seacrh fitur ini memungkinkan kamu untuk mencari sesuatu di internet hanya dengan Suara saja tanpa harus mengetik di kolom pencarian, seperti yang sudah terkenal sebelumnya bahwa keunggulan dari aplikasi Chrome ialah kinerjanya yang dapat memuat halaman di internet menjadi lebih cepat, dengan itu kamu akan lebih nyaman dan juga menyenangkan dalam berselancar di internet dengan aplikasi ini, tetapi dari segala kelebihan yang terdapat di aplikasi ini terdapat juga kekurangan yang dimilkinya, yakni aplikasi ini agak terlalu berat, jika digunakan lebih lama sedikit dan terlalu banyak menyimpan Tab nanti akan terasa Lag, jadi tidak recomended bagi smartphone yang memilki spesifikasi pas-pasan.

4. Opera Mini

Aplikasi browser ini merupakan aplikasi yang masih cukup ngetrend dari dulu hingga sampai sekarang, sudah tidak asing lagi kalo Opera Mini memang menjadi salah satu aplikasi browser yang terbaik, dari zaman Hp symbian aplikasi inilah yang paling diandalkan orang dalam berselancar di internet, hingga sampai sekarang aplkasi browser Opera Mini tidak kehilangan popularitasnya dalam menjadi salah satu aplIkasi browser terbaik, Opera Mini memilki tampilan antar muka yang sangat simpel sederhana dan juga aplikasi browser yang cukup ringan untuk memudahakan kamu dalam memakainya, tetapi Opera Mini akan terasa cukup lama dalam memuat halaman apabila halaman tersebut terlalu banyak gambar di dalamnya, meski begitu aplikasi ini akan tetap ringan dalam berpindah-pindah tab dari tab satu ke tab lainya.

Cukup, itu tadi adalah beberapa aplikasi web browser yang terbaik dan juga cukup terkemuka, diharapakan ulasan tadi akan menjadi referensi kamu dalam memakai aplikasi browser mana yang kamu butuhkan dan sukai.

Sekian informasi yang dapat saya sampaikan seputar  Beberapa Aplikasi Browser Terbaik Untuk Android, Semoga Membantu dan juga Bermanfaat !!

Jangan Lupa Juga Like Fans Page SosialBox Di Facebook, Untuk Mengikuti Update Di Website SosialBox 
SHARE

akostader

  • Image
  • Image
  • Image
  • Image
  • Image
    Blogger Comment

0 komentar:

Posting Komentar